Buah Kehidupan

Makna dibalik Dunia

7-an Blog

blog ini saya buat untuk membantu saya dan semua orang agar dapat melihat semuanya dengan kesadaran akan adanya hikmah yang tersembunyi dalam setiap kejadian, penciptaan, dan kata - kata

Who Am I?

Saya adalah manusia yang lahir pada tanggal 6 September 1988 di Malang, sebagai orang Malang tentu saya adalah aremania...tapi bukan aremania biasa, tapi aremania muslimin. Sekarang saya sedang kuliah di STMB Telkom Bandung, eh namanya sekarang udah jadi IM Telkom, Institut Manajemen Telkom. Sekarang lagi part-time di warnet, namanya cyber corner

Berusaha Kaya, Tapi Jangan Takut Miskin

Kita semua pasti ingin hidup berkecukupan. Bila kita lapar maka kita hanya perlu masuk ke dapur lalu masak makanan apapun yang kita inginkan. Bila kita lelah maka kita hanya perlu masuk ke kamar, disana kasur super empuk sudah menunggu. Bila kita sakit maka kita hanya perlu menekan tuts handphone dan memanggil dokter pribadi...

semuanya menginginkan itu, tapi bagaimana bila tidak kesampaian?

bagaimana bila kita miskin?bagaimana bila kita hidup tidak berkecukupan?

Jangan takut... Bila kita lapar walaupun tidak bisa memakan makanan apapun yang kita inginkan, kita masih punya ubi untuk dibakar. Bila kita lelah walaupun tidak menemukan kasur super empuk di kamar, kita masih memiliki sebuah alas tidur yang nyaman. Bila kita sakit walaupun tidak kuat membayar dokter pribadi, kita masih bisa meminta pertolongan dokter yang baik hatinya

kita berusaha untuk kaya, tapi jangan takut untuk miskin
jadilah orang yang takut pada kefakiran.

1 masukan dari sahabat:

  1. anonim mengatakan...
     

    http://muda.kompasiana.com/2013/03/26/kayalah-dan-masuklah-surga-semudah-itukah-546083.html

Posting Komentar