Buah Kehidupan

Makna dibalik Dunia

7-an Blog

blog ini saya buat untuk membantu saya dan semua orang agar dapat melihat semuanya dengan kesadaran akan adanya hikmah yang tersembunyi dalam setiap kejadian, penciptaan, dan kata - kata

Who Am I?

Saya adalah manusia yang lahir pada tanggal 6 September 1988 di Malang, sebagai orang Malang tentu saya adalah aremania...tapi bukan aremania biasa, tapi aremania muslimin. Sekarang saya sedang kuliah di STMB Telkom Bandung, eh namanya sekarang udah jadi IM Telkom, Institut Manajemen Telkom. Sekarang lagi part-time di warnet, namanya cyber corner

apel

apel adalah buah yang ssangat populer di masyarakat, faktor gizi dan cita rasa yang tinggi membuat buah satu ini sangat diminati pemuda maupun orang yang sudah sepuh
tapi ada apel yang tidak diminati lagi yaitu apel busuk, karena sudah busuk maka faktor gizi dan cita rasa yang terkandung dalam apel hilang karenanya...

ada 4 apel yang ada di dunia ini, yaitu...

1. apel segar, apel segar adalah apel yang bagus kondisinya dan enak dan bergizi isinya... dia adalah manusia yang baik kata - katanya, setiap kata - katanya tidak ada kesia - siaan,
setiap kata - katanya selalu bermakna, setiap kata - katanya selalu berguna bagi orang lain, tidak pernah mengumpat, tidak pernah membentak, tutur katanya selalu halus... maka dia adalah apel segar, dimana semua orang merindukan kelezatan apel ini

2. apel yang busuk luarnya, tapi dalamnya masih segar... dia adalah manusia yang bermakna tiap kata - katanya,
setiap kata - katanya berguna bagi orang lain, tapi sayang dia tidak bisa mengemasnya dengan perkataan yang lembut, tutur katanya cenderung kasar sehingga orang yang mendengarnya tidak mau meresapi kata - kata yang sebenarnya berguna bagi dia... maka dia adalah apel yang busuk luarnya, tapi dalamnya masih segar, dimana jarang orang yang mau menikmati apel ini karena hanya memandang luarnya saja

3. apel yang segar luarnya (kulitnya), tapi busuk isinya... dia adalah manusia penipu, tutur katanya lembut tapi kata - katanya hanya untuk menjilat orang lain, pujiannya pujian palsu, tapi dia tidak pernah memaki karena dia takut "image"nya akan hancur, hidupnya hanya untuk menipu orang lain dengan manis kata - katanya... maka dia adalah
apel yang segar luarnya (kulitnya), tapi busuk isinya, dimana banyak orang tertipu memakannya

4. apel yang busuk luar dalam... dia adalah pengumpat, pencaci, dimatanya semua orang adalah binatang yang tidak berharga, dimatanya hanya dialah yang paling mulia, tutur katanya membikin telinga merah, tidak ada yang benar dan baik dari seluruh perkataanya... maka dia adalah
apel yang busuk luar dalam, dimana semua orang membuang apel semacam ini di tempat sampah

Baca Selengkapnya!!!

shame on you and me

If you fool me once shame on you.If you fool me twice shame on me

jika kita melakukan kesalahan maka itu bukan sepenuhnya kesalahan kita, tapi karena banyak pengaruh dari faktor luar, dan sedikit faktor dari dalam
tapi...

jika kita melakukan kesalahan yang sama 2 kali, maka itu mutlak kesalahan kita. seharusnya kita banyak belajar dari pengalaman kita, bukankah pengalaman adalah guru paling berharga, kalau pengalaman saja belum bisa mendidik kita, maka apa bedanya kalau yang lain mendidik?

Baca Selengkapnya!!!

Kamu adalah dunia

bagi dunia kamu hanyalah seseorang, tapi bagi seseorang kamu adalah dunia

kita memang seorang manusia yang berada diantara milyardan manusia lainnya, kalau kita memperhatikan hal itu maka pantaslah kita merasa kalau kita ini bukan apa-apa...tapi hal itu keliru

karena walaupun kita hanya "seseorang" dalam milyardan manusia, kita bisa membuat suatu tindakan yang dapat mempengaruhi semua manusia...sebenarnya yang dibutuhkan bukanlah banyaknya tapi kesungguhannya dalam bertindak. Suatu tindakan yang baik atau buruk bila dilakukan dengan kesungguhan maka minimal satu orang akan menganggap kalau kita adalah dunia bagi mereka, tapi jangan sampai kita menjadi dunia yang mengerikan bagi mereka...jadilah dunia yang indah bagi mereka...itu akan menjadikan duniamu lebih indah pula

Baca Selengkapnya!!!

Menghadapi masa depan

"Life can only be understood backwards; but it must be lived forwards.”

yeah,,hidup memang bisa kita mengerti kalo kita lihat ke belakang, tapi mengerti apa? mengerti mana kesalahan yang harus kita hindari, mana kebaikan yang patut kita ulangi.Semua itu kita mengerti lewat pengalaman masa lalu...tapi bila kita hanya mengerti...buat apa?

kita harus mengaplikasikan semua yang kita dapat di masa lalu ke masa depan, masa yang akan kita hadapi, sehingga kita menjadi orang yang beruntung (orang yg beruntung adalah orang yang selalu lebih baik dari hari kemarin, orang yang rugi adalah orang yang sama kualitasnya dengan hari kemarin, orang yang tercela adalah orang yang selalu lebih buruk dari hari kemarin)

Baca Selengkapnya!!!

Virtue of love

the virtue of love isnt finding the perfect person, but by loving the emperfect person perfectly

tiada manusia yang sempurna di dunia sekarang ini, maka benarlah perkataan diatas. Kalau kita mencari seseorang yang sempurna untuk dicintai maka... bersiaplah kecewa, karena anda mencari hal yang tidak ada, dan hal itu juga berarti mencerminkan keegoisan anda yang menginginkan manusia yang sempurna padahal anda sendiri tahu anda tidak sempurna.

cinta sejati adalah mencintai seseorang yang tidak sempurna dengan sempurna... dengan cinta sejati kita saling melengkapi...dengan cinta sejatilah kita dapat merasakan indahnya cinta...

search your true love with your heart.... penampilan memikat mata tapi kepribadian memikat hati

Baca Selengkapnya!!!

Sebuah Kisah Klasik

Ini adalah sebuah kisah klasik yang pasti dialami setiap orang, sebuah kisah yang klasik tapi mengenyangkan eh menyenangkan

Kisah ini kudengar dari keluargaku, Insya Allah kebenaran cerita terjaga

Dulu waktu baru belajar berjalan, aku adalah anak yang sangat gigih, tidak mudah putus asa meskipun jatuh bekali - kali.

Suatu hari, entah "training berjalan" di hari keberapa, aku berlatih di jalan kampung halamanku, lalu aku melihat sesuatu yang "indah"...

... sesuatu yang berwarna bagus dan bentuknya unik, aku mencoba mendekati, saat itu pengawasan sedang longgar - longgarnya, dengan insting spiderman aku meyakinkan sejauh ini akan aman bila kuambil barang itu... perlahan aku mendekatinya, dengan tertatih aku menghampirinya... akhirnya sampai juga! kuulur tanganku untuk meraihnya, ternyata... lembek! jadi barang itu hanya menempel di jariku, tiba - tiba instingku bekerja! aku merasa dalam bahaya (diawasi) langsung kusembunyikan barang itu... tapi karena kaget, barang itu kusembunyikan di MULUTKU!!! lalu entah kenapa kemudian aku menangis sejadi-jadinya...

Belakangan diketahui bahwa dulu di jalan tempat aku berlatih banyak sekali ayam milik para tetangga, jadi menurut hipotesa "BARANG" itu adalah "TAI AYAM" yang indah warnanya... tapi skali tai tetap tai T_T


Baca Selengkapnya!!!

Mutiara

Mutiara adalah benda yang sangat indah, bahkan banyak orang yang rela mengeluarkan banyak uang hanya demi sebutir mutiara. Tapi banyak yang tidak menyadari bahwa nasihat itu juga sebuah mutiara...

Nasehat yang diberikan orang lain untuk kita bagaikan sebuah mutiara yang sangat indah, entah orang itu menyampaikan dengan halus, sopan, marah...nasehat tetaplah nasehat dan mutiara tetaplah mutiara

Bayangkan bila kamu menemukan sebuah mutiara di tempat sampah, apa yang kamu lakukan? Pasti kamu akan mengambilnya dan membersihkannya... itulah perumpamaan bila ada yang menyampaikan nasehatnya dengan emosi yang meluap - luap...sehabis kita ambil mutiara itu dari tempat sampah kita pasti akan membersihkan mutiara itu hingga bersih...sama dengan bagaimana seharusnya kita menyikapi nasehat yang dilontarkan dengan emosi yang tinggi, ambil inti dari nasehatnya dan bersihkan segalaa umpatan yang dia lontarkan kepada kita

jika kita benar - benar menganggap nasehat adalah sebuah mutiara (pada kenyataanya memang begitu) maka Insya Allah hati kita akan selalu lapang dan terbuka pada siapa saja

Baca Selengkapnya!!!

Botol Kosong

Botol yang kosong berserakan dimana - mana, hanya sedikit manusia yang dapat mengambil hikmah dari botol itu. Hikmah ini saya petik dari Kajian Ustadz Aam Amirudin.

Botol yang kosong bila kita isi dengan air maka hal yang pertama dilakukan adalah membuka tutupnya, kalau kita mengisi botol itu tanpa membuka tutup botol terlebih dahulu, maka walaupun kita mengisinya dengan air sebanyak lima jurigen pasti tidak akan terisi. Berbeda dengan ketika kita mengisinya tutup botol itu dibuka, maka hanya dengan sesendok air saja botol itu akan terisi...

Manusia bila hatinya tertutup, pasti akan selalu menolak kebenaran meskipun yang memberitahu adalah motivator no.1 di dunia. Tetapi, bila hatinya terbuka, pasti dia akan menerima kebenaran meskipun yang menyampaikannya adalah anak kecil.

Tidak semua manusia mau membuka hatinya, kita janganlah terlalu memaksa seseorang menerima kebenaran yang kita sampaikan. Yang paling penting adalah kita sampaikan, entah dia terima atau tidak itu urusan dia, tapi kita dihimbau untuk mendo'akan mereka agar hati mereka terbuka terhadap cahaya yang terang benderang yaitu kebenaran

Baca Selengkapnya!!!

Tukang Listrik

Manusia adalah makhluk sosial yang tidak bisa lepas dari peran orang lain. Meskipun begitu, banyak manusia yang tidak menyadarinya. Mereka berpikir bahwa mereka hidup untuk diri sendiri, sehingga tidak sedikit kejahatan yang terjadi di bumi yang semakin tua ini. Hanya segelintir orang yang menyadari bahwa mereka adalah makhluk sosial, dan mereka itulah sebaik - baik manusia karena mereka terus berusaha untuk selalu bermanfaat bagi orang lain.

Sebaik - baik manusia adalah yang paling banyak manfaatnya kepada orang lain.


Tukang Listrik, pekerjaannya adalah memasang tiang listrik untuk dialirkannya listrik ke rumah - rumah, desa - desa, kota - kota, hingga negara. Dengan listrknya seluruh penduduk negeri dapat melakukan aktivitas yang bermacam - macam. Dengan jasa tukang listriklah semua orang dapat mencari nafkah dengan lebih kreatif.

Jadilah manusia dengan jasa tukang listrik, ketika bersua dengannya manusia dapat merasakan manfaat yang banyak, ketika dia pergi manusia merasa kehilangan...

Baca Selengkapnya!!!

Perbuatan Baik dan Buruk

Percaya atau tidak, setiap perbuatan yang kita lakukan pasti membekas dalam diri kita, setiap perbuatan yang kita lakukan pasti akan selalu mengikuti kita.

Perbuatan baik diibaratkan sebagai minyak wangi, sedangkan perbuatan yang buruk diibaratkan sebagai (maaf) kotoran

Seseorang bila baru saja melakukan hal yang baik atau hal yang bermanfaat bagi orang lain, maka dia bagaikan seseorang yang baru saja lewat di depan sebuah toko minyak wangi, tanpa dia sadari bau yang harum menempel kepadanya. Dan ketika ia berjalan maka tiap orang akan mencium bau harum dari tubuhnya

Sebaliknya bila orang itu baru melakukan hal yang buruk atau hal yang merugikan bagi orang lain. Ada sebuah kisah yang kita mungkin sering mengalaminya, yaitu pada saat kita berkumpul di sebuah tempat bersama teman - teman, tiba - tiba datang salah seorang teman kita yang terlambat. Sejak kedatangannya suasana menjadi ricuh, teman yang terlambat datang berkata "aduh kok ada bau tai?" "siapa yang menginjak barang itu?" akhirnya setelah diteliti, teman yang terlambat itulah menginjak, memang sebelum dia datang keadaannya masih damai.... seperti itulah orang yang baru berbuat kejelekan, kejelekan itu akan menempel padanya tanpa dia sadari

semoga bermanfaat

Baca Selengkapnya!!!